Resumen
Sistem deteksi pH dan EC di Rainbrow Hidroponik Boyolali masih konvensional, yakni pengecekan dan penstabilan kadar kepekatan larutan nutrisi dilakukan oleh penggiat hidroponik setiap pagi dan sore hari dan penggurasan tandon penampungan juga dilakukan oleh penggiat hidroponik setiap 2 minggu sekali. Oleh karena itu penggiat hidroponik membutuhkan terobosan baru dengan teknik dan proses otomatis agar dapat memonitoring tanaman tanpa mendatangi tempat tanam atau kebun hidroponik. Penelitian ini bertujuan mendeteksi kadar keasaman dan kepekatan air nutrisi menggunakan mikrokontroler Arduino Uno R3 yang dapat mengirimkan data berupa keasaman dan kepekatan larutan nutrisi ke smart phone android yang terhubung. Keasaman dengan sensor pH, dan kepekatan dengan sensor EC. Data dari sensor masuk ke Arduino Uno R3 dan ditampilkan di LCD lalu WiFi modul ESP8266 akan mengirimkan data keasaman, dan kepekatan ke smart phone android dengan teknologi Internet of Things (IoT) serta dapat melakukan kontrol pompa penggurasan tandon penampungan via aplikasi mobile. Hasil penelitian ini berupa purwarupa deteksi pH dan EC larutan nutrisi hidroponik berbasis Internet of Things yang bekerja setelah mendapatkan data kadar pH, EC dan ketinggian, relay akan menghantarkan arus daya 12 Volt dari adaptor 12 Volt kemudian solenoid valve akan aktif untuk menstabilkan kadar nutrisi didalam bak tanam dengan membuka kran inputan nutrisi hingga kadar EC berada dibatas toleransi. Bila akan menggosongkan atau menguras bak tanam dengan mengklik tombol push button pada aplikasi blynk di android, relay langsung menghantarkan arus daya dari adaptor 12 Volt ke solenoid valve terbuka hingga ketinggian air dibatas minimum. Kesimpulan purwarupa deteksi pH dan EC otomatis telah berhasil dirancang dan dibuat menggunakan arduino uno R3 sebagai pusat pengendali dengan sensor pH sebagai pendeteksi keasaman dan kepekatan air didalam bak tanam. Alat akan terus bekerja selama terhubung dengan arus listrik, saat tidak terhubung dengan arus listrik maka aliran larutan nutrisi ke pipa penampungan akan berhenti dan berkurangnya larutan nutrisi sesuai tingkat penyerapan tanaman terhadap larutan nutrisi. Data yang masuk ke aplikasi mobile mengandalkan kekuatan sinyal hotspot WiFi untuk megirimkan data keasaman, kepekatan larutan nutrisi, dan kontrol pompa penggurasan.