Redirigiendo al acceso original de articulo en 20 segundos...
ARTÍCULO
TITULO

Integrasi Kromosom Buatan Dinamis Untuk Memecahkan Masalah Konvergensi Prematur Pada Algoritma Genetika Untuk Traveling Salesman Problem

Muhammad Rikzam Kamal    
Romi Satria Wahono    
Abdul Syukur    

Resumen

Genetic Algorithm (GA) adalah metode adaptif yang digunakan untuk memecahkan masalah pencarian dan optimasi, diantaranya adalah Travelling Salesman Problem (TSP) yang merupakan persoalan optimasi, dimana rute terpendek merupakan solusi yang paling optimal. GA juga salah satu metode optimisasi global yang bekerja dengan baik dan efisien pada fungsi tujuan yang kompleks dalam hal nonlinear, tetapi GA mempunyai masalah yaitu konvergensi prematur. Untuk mengatasi masalah konvergensi prematur, maka pada penelitian ini diusulkan Dynamic Artificial Chromosomes (DAC) yang digunakan untuk mengkontrol keragaman populasi dan juga seleksi kromosom terbaik untuk memilih individu atau kromosom terbaik yang tujuannya untuk membuat keragaman pada populasi menjadi beragam dan keluar dari konvergensi prematur. Beberapa eksperimen dilakukan dengan menggunakan Genetic Algorithm Dynamic Artificial Chromosomes (GA-DAC), dimana threshold terbaik adalah 0.5, kemudian juga mendapatkan hasil perbaikan pada jarak terpendek yang dibandingkan dengan GA standar dengan dataset KroA100 sebesar 12.60%, KroA150 sebesar 13.92% dan KroA200 sebesar 12.92%. Untuk keragaman populasi mendapatkan hasil pada KroA100 sebesar 24.97%, KroA150 sebesar 50.84% dan KroA200 sebesar 49.08% dibandingkan dengan GA standar. Maka dapat disimpulkan bahwa GA-DAC bisa mendapatkan hasil lebih baik dibandingkan dengan GA standar, sehingga ini akan membuat GA bisa keluar dari konvergensi prematur. Keywords: algoritma genetika, konvergensi prematur, dynamic artificial chromosomes, seleksi kromosom terbaik, travelling salesman problem.

 Artículos similares

       
 
Vinita Chandani,Romi Satria Wahono,. Purwanto     Pág. 56 - 60
Analisis sentimen adalah proses yang bertujuan untuk menentukan isi dari dataset yang berbentuk teks bersifat positif, negatif atau netral. Saat ini, pendapat khalayak umum menjadi sumber yang penting dalam pengambilan keputusan seseorang akan suatu prod... ver más

 
Suharno Suharno,C. Sudibyo,Bambang P,Ernawati S.10.17509/invotec.v10i2.4854   Abstract views: 489       PDF downloads: 245    
Era modern membuktikan bahwa antara Perguruan Tinggi (PT) dengan perusahaan terdapat banyak kesamaan, antara lain sama-sama memiliki pelanggan, memroses dan menghasilkan produk/jasa, mengelola SDM, keuangan, dan pelanggan. Berdasarkan kesamaan yang ada P... ver más
Revista: Invotec

 
Ginanjar Wiro Sasmito     Pág. 119 - 123
Pemanfaatan E-Academic dengan teknologinya saat ini belum selaras dengan kebutuhan Politeknik Harapan Bersama yang sebenarnya, sehingga memungkinkan penerapan e-academic tersebut saling tumpang tindih. Kebutuhan pada Politeknik Harapan Bersama tersebut h... ver más

 
Sutedjo Sutedjo,Afifuddin Rizqi,Endro Wahjono     Pág. 67 - 80
Sebagai sumber energi terbarukan fotovoltaik berkembang pesat. Fotovoltaik memiliki karakteristik arus dan tegangan non-linier, memiliki nilai daya maksimum pada tegangan optimal, dan bergantung pada kondisi lingkungan seperti suhu dan radiasi. Jadi ada ... ver más

 
Herry Pintardi Chandra     Pág. pp. 16 - 23
Factors in building system design have target in achieving maximum performance when they have proper correlation with total performance and building integrity. The purpose of this research is to find out the influence of building system: structural, enve... ver más