Resumen
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh persepsi mahasiswa terhadap kualitas perguruan tinggi. 2) Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh peenerapan e-learning terhadap kualitas perguruan tinggi.Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa STIE AUB Surakarta. Sampel penelitian ini sebanyak 120 mahasiswa diambil dari rumus Taro Yamame dan Slovin kemudian diambil secara proposional sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan regresi linier ganda.Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Persepsi mahasiswa memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas perguruan tinggi 0,000, 2) penerapan e-learning memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas perguruan tinggi 0,003. Berdasarkan hasil perhitungan koefisien determinasi dapat dikatakan bahwa 20,7% kualitas perguruan tinggi mahasiswa STIE AUB Surakarta dapat dipengaruhi oleh variabel persepsi mahasiswa, penerapan e-learning. Selanjutnya sisanya yaitu 79,3% dipengaruhi oleh faktor lain yaitu faktor sosio demografi, faktor sikap, dan faktor kontekstual.